Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2019

Pilu Dalam Pesta Demokrasi Kita (re-upload)

Melihat fenomena jelang dan pasca Pilpres 2019 yang kini jadi sorotan media menimbulkan keresahan bagi saya. Justru bukan dari segi politiknya, tetapi perihal keutuhan dan kesatuan bangsa Indonesia. Miris jika melihat suasana panas dari rakyat yang saling adu argumen karena merasa paling benar atas pilihan politiknya. Saling mencerca dan memaki di media sosial karena berbeda pendapat.   Semua seakan menganggap orang yang berbeda pendapat dengan memilih kubu lawan adalah sejenis spesies makhluk lain yang patut dicaci. Mata hati jadi dibutakan oleh kontestasi lima tahunan ini sehingga lupa jati diri. Lupa bahwasanya kita itu SATU. Ingatkah isi sumpah pemuda yang pernah dikumandangkan saat kongres pemuda? Putra Putri Indonesia berbangsa yang satu, bangsa Indonesia Kenapa tak bisa hargai perbedaan dan memilih sepakat untuk tidak sepakat daripada membuat bangsa ini terpecah-belah? Silahkan kritis tapi jangan jadi provokator tengik yang malah memperkeruh suasana ini Say...

Air Putih Kunci Stamina Para Aktor

Seringkali kita terpukau dengan akting yang dilakukan oleh aktor dan aktris di film yang kita saksikan. Terutama untuk film bergenre action yang membutuhkan gerakan sulit dan menguras tenaga. Tentunya aktor harus menjaga stamina tubuhnya ditengah padatnya padatnya jadwal syuting. Seperti Reza Rahadian dan Joe Taslim yang menjadikan air putih sebagai kunci dari kesehatan mereka. Diakui Reza dalam acara #PeduliKitaPeduliTBC yang digelar di FX Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan pada Senin (26/3), ia menjaga kesehatan tubuhnya dengan selalu minum air putih. Selain itu ia mengimbanginya dengan olahraga, istirahat teratur dan mengonsumsi vitamin. Sama halnya dengan Joe yang selalu mengonsumsi air putih di kesehariannya. “saya kalau minum air putih saya banyakin. Bisa lebih dari delapan gelas sehari karena kalau sekali minum bisa satu botol besar langsung” akunya. Pria 35 tahun itu menjelaskan, dengan mengonsumsi banyak air putih ia merasa jadi sehat dan jarang sakit seb...

Tiru Cara Bentuk Tubuh Mark Wahlberg

Film bergenre action, mile 22 yang akan rilis Agustus mendatang menghebohkan jagat dunia maya karena menggaet salah satu aktor laga kenamaan tanah air, Iko Uwais. Tidak hanya Iko, kemunculan aktor Hollywood Mark Wahlberg dalam trailer film tersebut juga menarik perhatian. Bentuk tubuh Mark di semua genre film yang ia bintangi terlihat ideal dan kerap membuat iri pria di dunia. Ternyata Mark memiliki rahasia untuk membentuk tubuhnya dan bisa dengan mudah anda tiru. Aktor film komedi Ted ini memiliki rahasia untuk menaikkan berat badan dan menambah masa ototnya dengan mengangkat beban berat selama 5 hari dalam seminggu, latihan beban, dan boxing yang dapat melatih otot seluruh badan dan membuat anda terus bergerak serta meningkatkan kewaspadaan Mark juga memiliki pola makan khusus, yakni mengindari makan dalam porsi besar, tapi makan dalam porsi sedikit namun sering. Dalam sehari ia bisa makan makanan tinggi protein dan sayuran hingga 10-12 kali. protein adalah zat gizi yang ...